banyak yang membaca

Minggu, 22 September 2013

Perubahan Tubuh Pasca Melahirkan



Banyak terjadi perubahan yang cukup drastis pada tubuh seorang wanita. Yang jelas tentunya adalah perut yang semula mengembang cukup besar kini tampak mulai mengecil. Namun banyak juga wanita merasa tubuhnya masih serasa seperti hamil meskipun sudah melahirkan, ya memang butuh banyak waktu yang diperlukan tubuh untuk kembali menyesuaikan bentuk tubuhnya ke kondisi semula, dan perlu diingat bahwa 9 bulan kehamilan adalah waktu yang cukup lama, sehingga perlu beberapa bulan sejak melahirkan bagi tubuh untuk kembali ke bentuk semula.Pada hari pertama atau kedua pasca melahirkan, anda akan sering buang air kecil hal ini dikarenakan tubuh membuang cairan ekstra yang tersimpan selama sembilan bulan terakhir. Namun di sisi lain, terjadi peningkatan keluarnya keringat dan rasa haus, kondisi ini terjadi ketika tubuh sedang bekerja keras dalam memproduksi air susu. Oleh karena itu sangatlah penting bagi wanita yang baru saja melahirkan untuk memperbanyak minum cairan guna menggantikan cairan yang hilang tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar